Report to E-mail: bps6210@bps.go.id or Telp/SMS/WhatsApp: 0811-520-6210. If things happen that are not pleasing to you or you find an officer asking for a reward / tip.
For requests and consultation for statistical data, please contact us via the WhatsApp chat service at 0811-520-6210.
Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang sebesar 57,20 persen, naik 2,48 poin dibandingkan bulan sebelumnya yang sebesar 54,72 persen.
Jumlah tamu yang menginap di hotel berbintang sebanyak 17.351 orang, terdiri dari 16.878 orang tamu domestik dan 473 orang tamu asing. Dibandingkan bulan sebelumnya, jumlah tamu domestik dan asing masing-masing naik 13,04 persen dan 25,13 persen.
Rata-Rata Lama Tamu Menginap (RLTM) hotel berbintang sebesar 1,47 hari, turun 0,05 hari dibandingkan bulan sebelumnya. Rata-rata lama menginap tamu domestik dan asing masing-masing selama 1,46 hari dan 1,89 hari.
TPK hotel non bintang sebesar 29,08 persen, naik 1,04 poin dibandingkan bulan sebelumnya.
Jumlah tamu yang menginap di hotel non bintang mencapai 59.666 orang, terdiri dari 59.364 orang tamu domestik dan 302 orang tamu asing. Dibandingkan bulan sebelumnya, jumlah tamu asing naik 49,50 persen sementara tamu domestik turun 1,64 persen.
RLTM hotel non bintang tercatat 1,36 hari, naik 0,11 hari dibandingkan bulan sebelumnya. RLTM tamu domestik dan asing-masing-masing selama 1,36 hari dan 0,95 hari.